Seperti diketahui bahwa Gmail merupakan salah satu produk unggulan dari Google. Pada saat kita membuka layanan email dari Gmail ini, selain email, kita bisa melihat beberapa fitur lain yang diintegrasikan dengan layanan gmail ini antara lain fitur chat, Send SMS, Google Plus, Google Calendar, dll. Yang akan saya bahas disini adalah layanan Send SMS dari Gmail. Fitur ini bisa kita temukan di panel sebelah kiri bertuliskan “Send SMS”. Cara menggunakan fitur ini adalah sbb:
1. Masukkan no HP yang akan kita kirimi sms ini di kotak kosong di bawah tulisan “Send SMS”. Pada saat tulisan ini ditulis, Gmail baru support no Telkomsel, Indosat, dan Tree. Format nomer HP yang dimasukkan adalah [kode negara] kemudian diikuti dengan nomer HP (tanpa angka0), misalnya: 628123456789. NOTE: Hanya bisa dijalankan dengan membuka Gmail dari laptop, desktop, atau tablet..tidak bisa dilakukan melalui Gmail yang dibuka via BB atau HP
2. Setelah nomer dituliskan di kotak kosong tsb, tekan ENTER, akan muncul window baru untuk menyimpan Contact yang mempunyai nomor HP tersebut. Di bawah Contact Name tulis nama, misal: Widodo
3. Jangan lupa Fitur Chat dari Gmail dihidupkan dulu sebelum mengirimkan SMS melalui gmail. Jadi kita harus login ke fitur Chat. Fitur ini ada di panel sebelah kanan dari layanan gmail. Kenapa harus login ke fitur chat juga? karena nanti balas-membalas sms tadi menggunakan layanan Chat. Apabila si penerima sms kita tadi membalas sms yang kita kirimkan, maka kita akan mendapatkan balasannya sebagai layanan google Chat, jadi nanti kita akan melihat balasannya dia di panel sebelah kanan bawah.
4. Begitu kita selesai mengeksekusi perintah seperti disebutkan pada langkah no 2 di atas tadi, nanti akan muncul window baru di pojok kanan bawah tempat kita menuliskan kata-kata atau kalimat yang akan kita kirimkan ke nomor tadi. Window baru ini secara otomatis akan tertuju ke nomor HP yang baru kita masukkan spt disebutkan pada langkah no 1 di atas
5. Untuk kali pertama Gmail memberikan 50 sms gratis dengan 144 characters per sms.
6. Bagaimana setelah 50 sms gratis ini habis? untuk mengetahuinya silahkan dicoba sampai 50 sms ini habis..apakah akan ada sms gratis selanjutnya atau kita harus beli credits dulu hehe. Klo ingin mendapatkan 50 sms gratis selanjutnya caranya gampang, bikin gmail account yg baru lagi :))
7. Layanan ini sangat bermanfaat salah satunya misalnya pada saat kita dihadapkan pada sebuah situasi dimana kita sedang berada keluar negeri dan pada saat itu hanya ada koneksi internet dan belum sempat untuk membeli simcard lokal. Layanan sms gratis Gmail bisa dimanfaatkan sebagai salah satu sarana untuk berkomunikasi dengan keluarga atau teman di tanah air.
Selamat mencoba layanan sms gratis dari gmail….